Sekarang ini Android sudah berada di versi 7.0 atau lebih dikenal dengan
nama Android Nougat dan mungkin tak lama lagi kita bakal mengetahui
versi Android selanjutnya yang berawalan dengan huruf “O”.
Jika masih akan tetap menggunakan nama dessert (Makanan pencuci mulut) yang berawalan huruf “O”, maka versi Android selanjutnya diperkirakan merupakan “Oreo”.
Hal ini semakin diperkuat dengan status twitter dari Hiroshi Lockheimer @lockheimer
yang seolah-olah memberikan petunjuk bahwa versi Android selanjutnya
akan menggunakan nama Oreo. Hiroshi Lockheimer sendiri merupakan wakil
presiden (senior) untuk Android, Chrome OS & Play.
Sebenarnya masih terlalu dini untuk mengatakan bahwa versi Android selanjutnya merupakan Android Oreo. Namun, mengingat opsi dessert yang
berawalan huruf “O” sangat sedikit sekali, maka kemungkinannya (versi
Android selanjutnya akan bernama Oreo) sangatlah besar.
Ya, mari kita lihat apakah benar akan menggunakan “Oreo” untuk huruf “O” dari seri Android yang terbaru nanti ?

0 comments :
Post a Comment